Weekend gini enaknya masak, yang punya ikan pindang di kulkas ketimbang dianggurin di kulkas , atau bingung mau masak apa ?
Cobain aja yuk bikin Ikan Pindang karena Ikan pindang ini ternyata bisa dibuat beberapa masakan lho dan bikin nya juga ga pakai ribet atau untuk porsi besar sebuah hajatan bisa pesan di Catering Malang.
Resep Ikan Pindang Bakar, Balado, Goreng dan Tumis
Resep Nasi Bakar Pindang
Bahan Isian :
- 6 buah ikan pindang keranjang , belah jadi dua lalu goreng
- 3 Sdm sambel tomat
- 1 Sdm bawang putih yang sudah diiris iris
- 1 Sdm bawang merah yang sudah diiris iris
- 6 – 7 rawit merah lalu iris tipis tipis , bagi yang tidak suka pedas bisa diskip ya
- 2 lembar daun jeruk
- Masako , gula pasir dan penyedap
- 3 Sdm minyak untuk menumis
- Nasi panas
- Daun pisang untuk membungkus
- Tusuk gigi
Cara membuat :
- Panaskan minyak , tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah diiris iris sampai wangi masukan juga irisan cabe rawit , sambel tomat lalu daun jeruk. Aduk rata
- Masukan masako , gula pasir dan air. Air sedikit saja ya lebih kurang seperempat gelas saja masukan pindang yang sudah digoreng aduk lagi dan jangan lupa untuk dicicipi ya.
- Beri Nasi diatas daun lalu sambel ikan pindang yang tadi sudah dibuat lalu tutup lagi dengan nasi lalu gulung seperti kita membuat lontong ujung ujungnya beri tusuk gigi membungkusnya.
- Bakar yang sudah dbungkus diatas bara api sekitar 15 menit dan jangan lupa juga untuk dibalik ya
- Sajikan hangat.
Resep Ikan pindang Balado
Bahan :
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 10 ikan pindang cuci bersih lalu goreng
- 15 cabe rawit merah karena saya suka pedas bagi yang tidak suka pedas bisa dikurangi ya
- 1 biji tomat ukuran sedang
- 4 biji kemiri
- 4 lembar daun salam
- 1 lengkuas yang kecil
- 2 lembar daun jeruk
- 1 biji gula merah
- Minyak goreng untuk menumis.
- Masako / Royco
Cara membuat :
- Goreng duo bawang , tomat dan cabe rawit jangan sampai gosong ya cukup sampai layu saja
- Ulek kemiri duo bawang tomat dan cabe rawit yang sudah digoreng layu tadi setelah sudah halus masukan gula jawa
- Panaskan minyak lalu tumis bumbu yang sudah diulek tadi aduk rata beri masako daun salam dan daun jeruk lalu masukan pindang yang sudah digoreng beri air sekitar 1 gelas jangan lupa untuk mencicipi ya
- Masak sampai air asat ya , Sajikan hangat.
Resep Ikan Pindang Goreng
Bahan
- Ikan pindang cuci bersih
- Minyak goreng secukupnya
Langkah
- Panaskan minyak lalu masukan Ikan Pindang yang sudah dicuci bersih
- Goreng sampai matang jangan sampe gosong ya
- Cocok ditambah dengan sambal tomat / sambal bawang
- Setelah goreng tiriskan minyak masukan ikan pindang ke piring.
Resep Tumis ikan pindang
Bahan :
- Ikan pindang cuci bersih lalu goreng
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Cabe rawit secukupnya bagi yang suka pedas bisa banyak klo yang ga suka pedas bisa sedikit ya
- Gula merah 1 biji yang kecil iris tipis tipis
- 2 lembar daun jeruk
- Masako
- Minyak goreng secukupnya untuk menumis
Cara membuat
- Iris duo bawang dan cabe rawit
- Tumis duo bawang sampai harum setelah itu masukan cabe rawit aduk rata masukan irisan gula jawa tumis sampai gula jawa hancur
- Setelah itu masukan ikan pindang yang sudah digoreng aduk rata beri masako dan daun jeruk masukan air sekitar 1 gelas
- Aduk dan biarkan air sampai asat cicipi dan sajikan hangat
Ikan Pindang dimasak Santan
Bahan :
- Ikan pindang 10 biji cuci bersih lalu goreng
- Santan kara 2 bungkus
- 3 butir bawang merah
- 2 butir bawang putih
- Cabe rawit sekitar 15 biji kalau kepedesan bisa dikurangi
- Tomat 1 biji yg kecil
- Cabe hijau 2 biji dipotong serong untuk garnish
- Gula merah 1 biji yang kecil
- Lengkuas 1 biji yg kecil geprek
- Kemiri 2 biji sangrai
- Daun salam 4 lembar
- Daun jeruk 3 lembar
- Minyak secukupnya untuk menumis
- Masako
Cara Membuat :
- Goreng bawang merah , bawang putih , cabe rawit dan tomat sampai layu jangan sampai gosong ya..
- Ulek duo bawang , cabe rawit, tomat dan kemiri yang sudah disangrai setelah itu ulek juga gula merah sampai halus
- Tumis bumbu yang sudah diulek sampai harum masukan lengkuas yg sudah digeprek daun salam dan daun jeruk dan masako
- Masukan pindang yang sudab digoreng tuangi santan kara 2 bungkus dan diberi air 1 gelas
- Masak sampai air asat
- Setelah selesai beri irisan garnish cabe hijau yg dipotong serong untuk mempercantik tampilan
- Sajikan bersama nasi hangat
Semoga resep nya bisa dipraktekan sendiri di rumah dan bisa bermanfaat ya..